Portal Berita Hari Ini

Mobil Tangki Corak Merah Putih Terpental Hantam Rumah Warga

Foto : Sebuah mobil tangki berwarna merah terpental di depan rumah warga, tiga rumah menjadi sasaran.

Nusantaratop.com : SIBOLGA – Satu buah mobil tangki nomor polisi BK 9504 SH bercorak merah putih terpental di depan rumah warga, di Kelurahan Hutabarangan, Kecamatan Sibolga Utara, Kota Sibolga, Jumat (3/6) sekitar pukul 05.15 Wib subuh.

Beruntung dalam peristiwa ini tidak ada memakan korban jiwa, hanya saja dari tiga rumah yang berdempetan dua diantaranya mengalami rusak cukup parah akibat hantaman truck tangki tersebut.

Selanjutnya, hingga kini kondisi mobil tersebut belum di evakuasi. Selain itu  sejumlah kabel listrik sekitar rumah untuk sementara waktu masih dipadamkan yang turut menjadi sasaran.

“Kami sampai saat ini belum bisa rincikan berapa kerugian kami bang, karena kami belum bisa melihat apa saja yang rusak, karena mobilnya belum di evakuasi,” kata Sondro Situmeang dilokasi selaku korban.

Dirinya menyebutkan selain rumah yang sudah hancur akibat dihantam truck tangki, semua keluarganya juga turut trauma dengan kerasnya benturan peristiwa yang terjadi.

Hingga kini pihak kepolisian dari Polres Sibolga selain masih mengatur jalur lalu lintas, juga berkoordinasi dengan pihak terkait untuk segera evakuasi mobil tangki tersebut.

Laporan : BA

Beri balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.